Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara TERNAK Ayam KAMPUNG Cepat PANEN

Katakuanyu.com – Di tahun 2023 ini jumlah pengusaha muda di Indonesia semakin bertambah, tidak terkecuali pada jumlah pengusaha ternak ayam, oleh karena itu penulis akan membagikan pengalaman seputar cara ternak ayam kampung cepat panen

Beternak ayam kampung sangat baik di lakukan oleh orang pedesaan karena ayam jenis ini menyukai tempat yang alami, tanpa kandang modern. Penulis dahulu pernah melakukan bisnis ternak ayam kampung dan hasilnya sangat memuaskan

Cara TERNAK Ayam KAMPUNG Cepat PANEN

Adapun cara ternak ayam kampung cepat panen terbilang sangat sederhana, kita tidak harus pusing dengan besarnya biaya untuk modal usaha, hanya saja harus ulet dan telaten, jika tidak maka usaha Anda akan sia-sia

Berikut ini telah penulis rangkum beberapa tahapan yang harus Anda lakukan jika hendak menggeluti usaha ternak ayam kampung, silakan di simak

1. persiapan lahan ternak

Tahapan pertama yang harus Anda lakukan adalah menyiapkan lahan ternaknya terlebih dahulu, untuk lahan ternaknya sendiri semakin luas semakin bagus. 

Penulis menyarankan kepada teman-teman semua untuk memilih lahan yang luas dan berada di tengah hutan, akan lebih baik lagi jika jauh dari pemukiman penduduk

Lahan ternak yang berada di tengah hutan sangat baik untuk perkembangan ayam kampung, ayam akan lebih sehat dan tidak mudah terkena penyakit, seperti flu burung

Jika Anda beternak ayam kampung di pemukiman yang padat penduduk maka resikonya akan sangat besar, ayam akan mudah terserang penyakit dan lebih parahnya lagi, jika ayam tetangga terkena penyakit maka ayam andapun akan ikut tertular

Cara TERNAK Ayam KAMPUNG Cepat PANEN

Penulis dahulu pernah beternak ayam dekat dengan pemukiman penduduk dan hasilnyapun lumayan bagus, ayam tumbuh dan berkembang dengan cepat karena proses pemberian pakan yang cukup teratur

Akan tetapi setelah jumlah ayamnya banyak, penyakitpun mulai muncul, alhasil ayamnya habis mati terkena penyakit flu burung, itulah kelemahan beternak ayam kampung di dekat pemukiman warga

Berbekal pengalaman tersebut penulispun akhirnya mencoba lahan ternak baru yang jauh dari pemukiman penduduk, setelah beberapa bulan berlalu hasilnyapun cukup bagus, ayam kampungnya sehat dan kuat

Akan tetapi yang harus di perhatikan adalah masalah predator atau pemangsa ayam. di dalam hutan biasanya terdapat banyak predator, seperti biawak dan elang

Oleh karena itu Anda harus rajin melakukan pemantauan agar ayam tidak di makan oleh predator tersebut, pemantauan yang paling utama di lakukan pada kandang ternak, di mana kandang ayam harus rapi agar predator tidak dapat memangsa ayam

Cara TERNAK Ayam KAMPUNG Cepat PANEN

Jika Anda tidak punya modal untuk membuat kandang maka andapun bisa membiarkan ayam tidur di atas pohon, cara ini cukup efektif untuk meminimalkan biaya ternak ayam kampung

Jika Anda berada di perkotaan dan tetap ingin beternak ayam kampung maka penulis sarankan untuk melakukan pemagaran pada area sekitar lahan ternak

Cara ini di wajibkan di lakukan untuk menghindari ayam terkena penyakit dari luar, selain itu juga agar ayam tidak mengganggu warga yang ada di sekitarnya

Ukuran lahan untuk ternak ayam kampung tanpa kandang minimal 100 × 100 meter persegi, dengan lahan seluas itu ayam akan lebih leluasa untuk bermain kesana-kemari

Jujur, penulis tidak menyarankan kepada Anda untuk memelihara ayam kampung dengan sistem di kurung di kandang kecil, karena hasilnya tidak akan maksimal dan hanya akan membuat kita kasihan dengan ayamnya

Jadi ada baiknya ayam kampung di lepasliarkan, semakin luas tempat ayam bermain maka semakin baik

Tips : lahan ternak ayam kampung sebaiknya berada di hutan agar ayam bisa mencari serangga dan makanan tambahan, selain itu ayam yang hidup di hutan tidak akan mudah terserang penyakit

2. persiapan pakan ayam

Ketika membuka bisnis ayam kampung maka Anda harus siap dengan pakan ayamnya terlebih dahulu. Untuk pakan sendiri bisa di dapat secara gratis atau bisa juga di beli

Untuk pakan yang gratis bisa anda dapatkan dari pasar yang ada di tempat tinggal Anda, seperti sayuran bekas, jagung bekas yang telah di buang atau bisa juga makanan sisa dari warung makan, yang jelas jika Anda tidak punya modal maka buanglah jauh-jauh rasa malunya

Untuk pakan yang di beli bisa berupa jagung, pelet hingga beras, yang jelas semua jenis makanan tersebut mempunyai kelebihan dan kekurangan

Cara TERNAK Ayam KAMPUNG Cepat PANEN

Seperti halnya jagung, dengan memakan jagung di percaya bulu ayam akan lebih bagus dan tubuhnya gemuk, dan jika di beri makan pelet maka anak ayam tidak akan mudah mati, itulah mengapa kita harus menyiapkan pelet sebagai pakan anak ayam yang baru menetas

Untuk beras sendiri bisa di gunakan sebagai pelengkap saja, jika ada bisa di berikan jika tidak juga tidak masalah

Terlepas dari apapun makanannya, yang jelas Anda tidak boleh membiarkan ayam Anda kelaparan, setiap hari harus di beri makan agar ayamnya cepat besar, dengan begitu ayampun akan cepat panen

Dari segi pakan beternak ayam di hutan akan lebih diuntungkan karena ayam bisa kesana-kemari mencari makan, tetapi tetap harus di berikan makan agar ayamnya tidak kurus kering

Tips : makanan yang bagus untuk anak ayam yang baru menetas adalah pelet, dengan makan pelet anak ayam akan lebih kuat dan persentase hidupnya jauh lebih tinggi

3. pembuatan rak untuk bertelur dan mengerami

Faktor ketiga yang harus di perhatikan jika ingin ternak ayam kampung ialah tentang rak telur, di mana rak telur ini berfungsi sebagai tempat ayam bertelur sekaligus sebagai tempat ayam mengerami telurnya

Rak telur ini fungsinya sangat penting sekali, karena dengan adanya rak yang bagus persentase penetasan akan lebih tinggi, jadi buatlah rak telur yang kuat serta tidak basah jika hujan turun

Cara TERNAK Ayam KAMPUNG Cepat PANEN

Untuk alas rak telur sebaiknya menggunakan bahan yang lembut agar telur tidak mudah pecah, seperti kain bekas yang sudah tidak terpakai atau bisa juga menggunakan daun pisang kering

Rak telur ayam ada baiknya di buat terpisah dengan jarak sekitar 2 meteran agar ayam tidak berebut ketika bertelur dan mengerami telurnya

Tips : untuk alas rak telur sebaiknya di ganti setelah satu kali proses pengeraman, penggantian alas bertujuan agar tidak ada kutu ayam yang berkembangbiak

4. indukan ayam

Indukan ayam kampung yang bagus di tandai dengan tubuh yang besar serta gerakan yang lincah. Usahakan untuk memilih indukan ayam kampung asli, bukan turunan dari ayam bangkok atau ayam merawang

Jika Anda memilih untuk memelihara anakan ayam kampung ada baiknya di tempatkan pada ruang yang hangat, jika sudah tumbuh bulu kasarnya, baru di lepas pada kandang waring, setelah beratnya mencapai 5 ons baru di lepasliarkan di alam bebas

Cara TERNAK Ayam KAMPUNG Cepat PANEN

Anak ayam kampung yang di pelihara secara baik akan lebih cepat besar, pengalaman penulis ayam kampung sudah bisa panen setelah berumur 8 sampai 12 bulan

5. waktu pemberian pakan

Untuk ayam kampung yang di lepasliarkan biasanya di beri makan pada pagi dan sore hari, sedangkan siang hari ayam akan mencari makan di hutan

Cara ternak ayam kampung dengan di lepasliarkan memang jauh lebih baik di bandingkan dengan cara manapun, hal tersebut di karnakan ayam kampung mempunyai sifat suka mencari makan kemana-mana, berbeda dengan ayam negeri yang hanya makan dan makan saja di kandangnya

Tips : untuk meringankan biaya pakan bisa di lakukan dengan mengambil buah-buahan yang tidak laku di pasar, seperti semangka dan jagung

Cukup sekian informasi yang bisa penulis sampaikan, jika ada pertanyaan silakan berkomentar pada kolom komentar di bawah artikel ini, sekian dan selamat berternak ayam

Penulis : Kuanyu

kuanyu
kuanyu Saya adalah seorang anak yang hobi membaca,menulis dan blogging,salam kenal dari saya kuanyu

1 comment for "Cara TERNAK Ayam KAMPUNG Cepat PANEN"

  1. Oh begitu ya koh kuanyu, banyak juga ya tantangan dalam memelihara ayam kampung buat bisnis.

    ReplyDelete