Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

cerita reksadana tukang semen dan tukang kue


cerita reksadana tukang semen dan tukang kue

Halo sahabat investor indonesia, kembali lagi bersama saya kuanyu

Pada kesempatan kali ini saya akan menceritakan tentang sebuah cerita, cerita yang mau saya ceritakan ini adalah cerita karangan penulis, yang mungkin bisa membuat kita menjadi investor yang jauh lebih baik terutama di dunia investasi reksadana, tahukah anda apa itu reksadana ?, jika anda menjawab reksadana adalah investasi yang mempunyai seorang menajer yang mengelolan dana kita, jika itu jawaban anda, boleh saya katakan itu benar

Baca juga cerita saham 3 pemancing ikan

Pada prinsipnya sebuah reksadana adalah penggabungan dari berbagai jenis investasi, dan reksadana juga mempunyai berbagai macam jenis, ada reksadana saham,reksadana obligasi dan masih banyak reksadana jenis lainnya, lalu jika anda bertanya haruskah saya membaca cerita ini ? jawabannya harus agar anda lebih paham tentang seluk beluk reksadana, mulai dari pengelolaan hingga keuntungan yang didapatkan

Oke tanpa berpanjang lebar lagi langsung saja kita simak ceritanya

Cerita reksadana tukang semen dan tukang kue

Diceritakan di sebuah negara yang kaya raya dan maju pembangunannya, terdapat dua orang pekerja yang mana memiliki profesi yang berbeda, sebut saja namanya jomen ( joksemen ) dan jokku ( jokkue ) kedua orang ini adalah sahabat sejati mereka selalu bersama-sama ketika pergi kemanapun,...makan bareng, tidur bareng dan bercanda bareng,..

Hingga pada akhirnya mereka dipisahkan oleh profesi karena yang satunya pandai dalam hal pembangunan hingga ia memilih untuk menjadi seorang kuli terlebih dahulu,...sebut saja menjadi seorang kuli semen atau tukang aduk semen

Sedangkan teman yang satunya hobi sekali untuk membuat kue,..mulai dari buat kue donat hingga buat kue lebaran mampu ia kerjakan, pada suatu hari temannya ini si pengaduk semen diperintahkan bosnya

 
Bos jomen : hei kamu tolong adukin semennya yang rata dan tambahkan semennya lebih banyak agar beton yang dihasilkan menjadi lebih kuat dengan begitu bangunan kita akan menjadi kokoh, sekokoh hatiku padamu @ ah jadi sayang,...

Baca juga cara mencari sekuritas saham yang baik

Jomen : baik bos, langsung saya kerjakan sekarang ( kata jomen ) adukan pertama, ternyata pencampurannya kurang pas sehingga hasil kurang optimal, sang bospun datang lagi dan berkata itu masih kurang pencampurannya, campur lagi yang rata dan seimbang agar bisa optimal hasilnya dan satu lagi singkirkan kerikil yang ada sehingga adukan menjadi lebih halus serta jangan lupa waspada ketika bekerja, tetap berhati-hati dan profesional adalah kunci utama keberhasilan pembangunan ini ( kata bosjomen )

Jomen : oke bos akan saya perbaiki ( dan ternyata hasil yang kedua dari adukan semen jomen  benar-benar jos dan bisa membuat bangunan menjadi lebih terlihat kokoh

Singkat cerita 10 bulan berjalan akhirnya pembangunanpun selesai dan jomenpun mendapatkan hadiah dan reward kenaikan pangkat jadi manajer dari bosnya karena sudah berusaha dan bekerja keras untuk pembangunan infrastruktur negara, wih keren,...

Lain orang lain cerita, berbeda halnya dengan tuku, jokku memiliki cerita yang berbeda dengan jokmen ( alias jok semen )

Jokku ingin menjadi chef profesional di bidang kuliner, itulah kenapa ia memutuskan untuk mengikuti master chef ngalor ngidul indonesia versi satu...ha-ha, dalam kompetisi tersebut terdapat satu orang chef sebagai jurinya, yaitu chef punah,..punya wajah serem dan suka marah
Telah tiba saatnya dimana jokku di suruh master chef punah untuk membuat kue, hei kamu kalau kerja yang bener, mau saya tempeleng, wkwkckk, biasalah ternyata chef punah ini orangnya keras dan berwibawa

 
Chef punah : itu kuenya harus di masukkan sama-sama, kocok rata sehingga rasanya jadi lebih gurih dan lezat, ngerti,....jokku terdiam dan mengatakan

jokku : ia chef

Chef punah : jangan ia-ia aja cepat buat kuenya,...kerja yang gesit
Dan dengan segala kesigapannya, jokku pun langsung bekerja dengan sangat cepat dan tak berapa lama kuepun selesai,...ea saatnya tester telah tiba, jokku berdebar hatinya, ia menarik napas dalam-dalam, melihat wajah chef punah membuat ia ingat pada kampung halamannya,...biasalah tereliminasi dari kompetisi master chef ngalor ngidul

Baca juga cerita saham, petani sayur dan sipandai besi

Chef punah : kue kamu ini rasanya kurang manis, kurang lembut kamu harus lebih berani menambahkan dan mencampurkan bahan, ingat campurkan bahan yang penting saja dan secukupnya,....kali ini kamu tidak saya elimasi atau saya pulangkan,....tetapi kamu akan masuk tahap oven atau pemanggangan,...( pesan penulis : chef gile )

Tibalah di tahap oven

Chef punah : halo jokku, apa kabar ? baikkah, tahap oven ini adalah tahap dimana kamu harus berusaha untuk keluar dari zona ini, jangan lakukan kesalahan lagi atau saya sleding,...he-he
Jokku : siap chef

Chef punah : waktu kamu lima menit dari sekarang,....( jokku terdiam kira-kira mau buat apa ya waktu sesingkat itum) , ayo cepat kata chef punah

Jokku : siap chef, jokkupun dengan gesitnya membuat hidangan lain yang terliht istimewa, dibuka bungkusnya dan dicelupkan bahannya, tak sampai lima menit masakan jokku selesai dan di hidangkan

Chef punah : apa ini ?

Jokku : ini mie soto rasa ayam chef mantap tak tertandingi rasanya,..wkwkckk

Chef punah : biar saya coba dulu dan setelah dicoba,....eng-i eng dan rasanya rupanya enak, chef punah langsung terdiam membisu karena ia baru saja makan-makanan kesukaannya,....apalagi kalau bukan mie soto instan,..wkwkckk

Chef punah : kamu memang hebat, waktu lima menit mampu kamu manfaatkan dengan baik, untuk itu kamu saya nobatkan sebagai juara dari master chef ngalor ngidul,...versi  satu,...versi keduanya entar,...penulis lagi mengarang ceritanya, he-he

Dengan bangganya jokku pulang dengan deraian air hujan, wkwkckk, biasalah lagi musim hujan, he-he dan setelah sampai dirumah ia bertemu dengan jomen, merekapun berpelukan dan saling berbagi rahasia dari pengalaman dan cara mereka bekerja, rahasia itu adalah berupa

1.penggabungan, rahasia yang pertama adalah penggabungan yang berupa kepandaian untuk mengkombinasikan berbagai macam bahan, hal ini sama halnya dengan investasi di reksadana, dimana seorang manajer investasi akan mengelola uang kita dengan mencampurkannya dengan investasi lainnya, dengan begitu resiko akan mengecil
2. harus tahu caranya, seperti yang diceritakan di atas kedua orang sahabat tersebut mampu menghasilkan sebuah keberhasilan dari sebuah eksprimen dan rasa percaya diri, ini sama halnya ketika kita hendak berinvestasi di reksadana, kita harus mampu percaya kepada manajer investasi dan yakin bahwa mereka bisa menghasilkan keuntungan buat kita

3.fokus pada tujuan, dua orang yang beada di cerita tersebut mampu fokus pada tujuan mereka, yang satu fokus pada mengaduk semen dan yang satunya fokus pada membuat masakan, inialh yang menjadi keberhasilan mereka, sama halnya dengan ketika investasi di reksana, manajer investasi selalu berusaha untuk mengembangkan modal kita itulah kenapa kita harus percaya kepada mereka dengan cara terus menabung di reksadana agar dana bisa dikelola secara optimal, jika tujuannya untuk beli rumah maka kita juga harus fokus untuk terus nyicil dana agar uang hasil investasi di reksadana bisa beli rumah

4.mulai dari kecil terlebih dahulu, orang sukses dimulai dari paling bawah, seperti halnya jomen dan jokku yang memulai karier dari bawah hingga besar

5.paham, cerita di atas mengajarkan kita untuk paham, paham takarannya, kalau di dunia reksadana paham cara kerjanya

Baca juga bisnis berbahaya yang sukses besar di indonesia

Oke sahabat investor indonesia, mungkin itu saja cerita dari saya, semoga bisa bermanfaat untuk kita semua, akhir kata saya ucapkan sekian dan terima kasih


Penulis : Kuanyu

kuanyu
kuanyu Saya adalah seorang anak yang hobi membaca,menulis dan blogging,salam kenal dari saya kuanyu

Post a Comment for "cerita reksadana tukang semen dan tukang kue "